Sabtu, 06 April 2013

hati-hati dengan DM pacar anda!

Liputan Khusus

image
Tidak jarang media sosial dijadikan sebagai sarana 'perselingkuhan'. Sudah banyak kasus pasangan kekasih bertengkar bahkan putus karena sang pacar ketahuan selingkuh lewat situs jejaring sosial tersebut.

Seperti wanita ini yang 'memergoki' kekasihnya kala itu saling membalas direct message (DM) di Twitter dengan wanita lain. Sebut saja Anna yang iseng membuka akun Twitter kekasihnya Heru (bukan nama sebenarnya).

Anna benar-benar terkejut, saat memeriksa DM di akun Heru ia menemukan percakapan mesra antara kekasihnya itu dengan wanita lain lewat pesan pribadi di Twitter tersebut. Karena usia pacaran mereka sudah cukup lama (sekitar dua tahun), Anna dan Heru memang saling berbagi password.

"Gw jarang kepo-kepo media sosialnya, tapi lagi iseng aja buka Twitternya. Di Twitter gue lihat DM-an Heru dengan cewek lain. Jadi selingkuhan Heru juga sudah punya pacar, jadi mereka sama-sama selingkuh. Cewek selingkuhan Heru kirim DM yang isinya 'sayang BBM-nya aku hapus dulu ya soalnya pacarku mau pulang'" urai Anna kepada Wolipop, Kamis (4/4/2013).

Tidak hanya itu, Anna juga menemukan Heru kirim DM kepada wanita yang diduga selingkuhannya tersebut bila akan pergi dengan Anna. "Kalau gue mau pergi sama Heru, dia kirim DM ke cewek itu bilang jangan BBM atau telepon dulu karena mau pergi sama gue," tambah Anna.

Wanita 25 tahun itu benar-benar terkejut dan tidak menyangka Heru selingkuh darinya, hingga ia tidak tahu harus melakukan apa. Anna juga takut bila Heru malah menyerangnya balik karena telah membuka akun Twitternya tanpa seizin Heru.

"Saat itu gue bingung banget. Marah, sedih kecewa tapi juga takut dia malah marah ke gue karena gue lancang udah udah buka-buka Twitternya. Tapi karena nggak bisa menahan emosi, akhirnya malamnya gue bilang kalau gue buka Twitternya dan nemenukan semuanya," kenang Anna.

Meski sudah ketahuan, Heru tetap berkelit dengan mengeluarkan berbagai alasan. Mulai dari salah kirim sampai alasan hanya iseng belaka. Anna yang tidak terima dengan ulah kekasihnya itu akhirnya memutuskan untuk mengakhiri hubungan asmara.

"Gue udah kecewa dan kesel banget sama Heru. Pada hari itu langsung gue putusin. Padahal Herunya mencoba ngasih penjelasan ke gue, kalau cewek itu bukan selingkuhannya. Heru juga sampai mau nemuin gue sama perempuan yang di Twitter itu. Tapi gue udah males banget buat nyelsain masalah yang terang-terang dia memang selingkuh," ujarnya.

Menurut psikolog Klinis Dewasa, Wulan Ayu Ramadhani, M. Psi, tindakan yang dilakukan Heru di Twitter tersebut sudah masuk dalam interaksi yang bisa dikatakan selingkuh. Sesuatu yang ditutup-tutupi seperti mengirim pesan lewat direct message yang menunjukkan ada hal yang tidak boleh diketahui oleh kekasihnya, berarti ada arah untuk membohongi pasanagnnya.

Selain itu, waspada bila isi pesan terlihat mesra dan cara berinteraksinya berbeda ditambah punya insting yang tidak beres. Itu bisa jadi tanda kekasih sedang main hati dengan wanita lain.

"Bisa dilihat dari intesitas, kontennya juga, paling gampang kelihatan dari konten, setiap ornag punya pola sendiri dalam berinteraksi, jika ada sesuatu yang beda biasanya kita merasa agak aneh ya, kok beda ya, kadang sudah mainin feeling juga," ujar Wulan.

Tidak ada komentar: